CEO Mercedes - Benz Indonesia mengunjungi Lombardi
PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia, melakukan kunjungan resmi (12/8), ke markas PT Lombardi Auto Indonesia yang berlokasi di Prima Centre, Jalan Pool PPD No.2, Kedaung Kali Angke, Cengkareng, Jakarta Barat.
Hadir langsung dalam kunjungan ini, Choi Duk Jun selaku President Director PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia dan Aldo Andityra Rais, Department Manager Product & Pricing MB Cars & Vans PT. Mercedes-Benz Distribution Indonesia.
Seperti diketahui, beberapa karya terbaik Lombardi lahir dari portofolio Mercedes-Benz. Diawali tahun 2020, dengan kemunculan Mercedes-Benz Vito Business yang sukses merebut animo para pebisnis.Van gambot berdimensi panjang 5,3 meter ini cukup leluasa untuk dirombak kabinnya menjadi lebih mewah.
Memasuki Maret 2020, meski diterpa pandemi Covid-19, Lombardi juga terus melakukan inovasi dan improviasi. Lombardi membuat terobosan dengan merilis Mercedes-Benz Vito RSE lengkap dengan partisi mewah bernama VIP Wall. VIP wall diyakini bukan sekadar partisi mobil untuk privasi saja namun dipercaya efektif melindungi penumpang dari droplet virus COVID-19.
“Fitur ini memberi sense of privacy. Selama ini mungkin banyak pemilik mobil, terutama yang wanita, risih jika diperhatikan supir di dalam mobil. Atau juga ada yang merasa tidak nyaman, ketika sedang menelepon didengar pengemudi. Nah, dengan VIP Wall, semua hal itu bisa dihindarkan, karena partisi ini membuat kabin penumpang kedap suara,” kata Andrew Laksana, President Director Lombardi.
Di masa pandemi juga, Lombardi sukses menghadirkan modifikasi Mercedes-Benz Sprinter baru dengan modifikasi kabin serasa di jet pribadi dengan 2 opsi kabin mewah yakni untuk 5 dan 7 penumpang di belakang. "Bedanya untuk yang 5 penumpang belakang, sudah dilengkapi dengan toilet," tambahnya.
Ada 3 hal utama yang menjadi fokus ubahan, mulai dari Luxurious VIP Wall, detail fitur dan material jok belakang. Partisi jumbo hadir dengan kombinasi Samsung Oled TV dan privacy glass dengan motorized di bagian bawahnya.
Kekinian Lombardi turut ambil peran mengupgrade kabin Mercedes-Benz V250 Avantgarde Line di event Star Drive 2023. "Jadi itu adalah model Mercedes-Benz V Class Easy Access. Kursinya tetap kursi asli V 250 Avantgarde Line tapi handrestnya yang diubah," urai Andrew.
"Kami lakukan perubahan itu untuk mendapatkan space antar kursi lebih kurang 17 cm sebagai akses orang lewat dari tengah kursi," tambah Andrew lagi.
Tidak saja mengubah bagian hand rest, mekanisme maju-mundur kursi baris kedua ini juga semakin dipermudah karena sudah jadi elektris. Ditambah 2 buah monitor berukuran 10 inci untuk menonton Netflix atau YouTube juga meja lipat yang melekat di kursi depan.
"Nah di meja itu juga ada celah yang kami rancang untuk menempatkan smartphone atau untuk menaruh gelas," tutupnya. Kerjasama baik yang terjalin antara PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia dan Lombardi dipercaya akan menghasilkan kreasi-kreasi terbaik, mewah dan out of the box kedepannya.